JEPARA | GISTARA.COM – Mulai bulan September 2023, Kepolisian Resor (Polres) Jepara kedatangan anggota baru dari penyandang disabilitas, namanya Indriyani Setyaningrum (47). Ia ditempatkan di operator call center.
Perekrutan difabel, dilakukan sebagaimana program Polri -berikan kesempatan orang berkebutuhan khusus bekerja di institusi. Langkah awal Polres Jepara, dengan rekrut Mbak Indri, sapaan akrabnya.
“Ini pertama kali dilakukan, semoga ke depan Mbak Indri dapat melaksanakan tugas dengan baik di hotline 110,” papar Kapolres Jepara, AKBP Wahyu Nugroho Setyawan kepada Gistara, Senin (18/9/23) pagi.
Masuknya Mbak Indri dalam barisan Polres Jepara, karena kuantitas anggota masih kurang dan belum memadai program prioritas Kapolri Jenderal (Pol) Listyo Sigit Prabowo. Sehingga, kedatangannya juga supoort anggota lain.
Kapolres menjelaskan, setelah laporan masyarakat melalui hotline 110, selanjutnya akan diteruskan informasi yang masuk lewat HT stau telepon pada anggota yang berpatroli atau piket di Polres Jepara.
“Mbak Indri merupakan lulusan Sekolah Tinggi Theologia (STT) Abdiel Ungaran, Jawa Tengah, ia memiliki kemampuan komunikasi yang baik dalam menjalankan tugas sebagai operator call center 110, tidak heran jika dilibatkan di Mapolres,” ujar dia.
Adanya perekrutan tersebut diharapkan bisa membantu pelayanan masyarakat. Di sisi lain juga dapat memberdayakan dan memenuhi hak penyandang disabilitas agar mendapatkan pekerjaan supaya ekonomi menjadi baik.
Sementara itu, Mbak Indri yang merupakan warga Desa Ngeling RT 02 RW 06, Kecamatan Pecangaan, Kabupaten Jepara, mengaku senang dan bangga bisa menjadi bagian dari Kepolisian Resor Jepara.
“Sangat senang dan bersyukur bisa mendapatkan pekerjaan. Terlebih lagi bekerja di lingkungan Polres Jepara dan saya juga mengucapkan terima kasih kepada Pak Kapolres yang telah merekrut saya sebagai PHL untuk operator,” pungkas Indri.
(Okom/KA)