JEPARA | GISTARA.COM – Penjabat (Pj) Bupati Jepara H. Edy Supriyanta mengunjungi sejumlah stand furniture yang mengikuti pameran Jepara International Furniture Buyer Weeks (JIF-BW), di Senenan, Kecamatan Tahunan, Senin, (4/3/2024).
“Ini merupakan tahun kedua JIF-BW diadakan di Jepara, kita coba memfasilitasi teman-teman perajin furniture yang tidak dapat mengikuti IFEX (Indonesia International Furniture Expo) agar bisa memamerkan karyanya,” kata Edy.
Selain itu, diharapkan para pembeli baik dari lokal maupun mancanegara dapat dengan mudah melihat dan membeli produk mebel Jepara. Dalam kunjungan tersebut, tampak sejumlah turis asing mengunjungi berbagai booth yang ditampilkan.
BACA JUGA: Resmi, NU Mart MWC Kedung Dari Kita, Oleh Kita, Untuk Kita
Pj. Bupati juga sempat berbincang dengan dua turis yang hadir. Menurut mereka, pameran semacam ini sangat memudahkan mereka dalam mencari furniture yang nantinya akan dibawa ke negara asal untuk keperluan pribadi maupun dijual kembali. Pameran yang berpusat pada satu tempat dapat memudahkan pembeli untuk melihat dan berinteraksi langsung dengan penjual.
“Promosi kita lakukan melalui website, dan kemarin ketika IFEX juga kami hadir untuk mengajak calon pembeli untuk datang langsung ke Jepara,” tandasnya.
BACA JUGA: Setiap Tahun Demam Berdarah di Jepara Menelan Korban
Edy Supriyanta berkomitmen agar di tahun 2025 pameran dilakukan terpusat di tengah kota. Agar masyarakat lebih antusias sehingga penjualan dan promosi lebih meningkat.
Sementara itu, Ketua JIF-BW Jamhari mengatakan selama dua minggu ini jumlah pengunjung website sudah mencapai sekitar 8 ribu pengunjung. Pengunjung didominasi dari Indonesia sebanyak kurang lebih 4 ribu, Amerika Serikat sebanyak 2 ribu pengunjung, Singapura sejumlah 600 pengunjung, Inggris 200 pengunjung, dan sisanya dari negara lain.
(Sa/Ka)